Welcome Februari 2015

Memasuki bulan Pebruari, kita teringat akan hari Valentine dan juga bulan ini ada rekan-rekan yang merayakan Tahun Baru Imlek, namun bagi Telaga bulan ini mengingatkan 17 tahun yang lalu, ketika rekaman pertama mulai diadakan di Studio Rekaman Parakaleo, Malang.

Sungguh kita mengucapkan syukur atas pimpinan dan penyertaan-Nya selama 17 tahun. Saat ini rekaman masih sedang diadakan, namun sejak pertengahan tahun 2014 sudah tidak lagi di Studio Rekaman Parakaleo, tetapi di Pastorium karena peralatan rekaman sudah memungkinkan. Sudah lebih dari 900 judul dihasilkan selama 17 tahun.

Lembaga Bina Keluarga Kristen (LBKK) bekerjasama dengan P.T. Visi Anugerah Indonesia dan ada 1 buku berjudul “Memaksimalkan Karier Anda” yang diharapkan akan terbit sebelum akhir Maret 2015.

Mari kita dukung terus berlangsungnya program Telaga di tahun 2015.

Tatkala Hidup Berhenti Dengan Tiba-Tiba

Bulan: 
Januari
Tahun: 
2015
Tanpa kita sadari, setiap hari kita bangun dari tidur kita berharap bahwa hari ini akan berjalan sama seperti kemarin. Aktivitas yang kita lakukan kemarin akan kita lakukan hari ini dan apa yang terjadi kemarin akan terjadi hari ini. Singkat kata, kita tidak berharap bahwa hidup akan berubah dengan sekejap. Masalahnya adalah, hidup kadang berubah dengan sekejap dan kita pun harus membangun hidup dari nol lagi.

Pesan

Isi form dibawah ini atau bisa juga SMS ke nomor HP 0815 8377 585 untuk pemesanan CD Audio TELAGA, DVD Telaga, dan Buku

Welcome Januari 2015

Kita sudah memasuki tahun 2015.

“Bukan Tahun yang baru yang dapat membuatmu menjadi baru, tetapi Tuhan yang rahmat-Nya selalu baru tiap pagi itulah yang dapat membuatmu menjadi baru” (kutipan karya Nicky Kurniawan)

Menjelang akhir tahun 2014 kita dikejutkan dengan berita musibah pesawat Air Asia jurusan Surabaya – Singapura yang berpenumpang 155 orang + 7 orang awak pesawat jatuh di Selat Karimata dekat Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Sampai saat ini, seminggu setelah kejadian tersebut, masih diupayakan evakuasi jenasah. Mari kita doakan untuk keluarga yang mengalami duka cita yang mendadak ini, karena hanya penghiburan Tuhan yang memampukan mereka untuk mengatasinya.

Harapan yang Hilang

Bulan: 
Desember
Tahun: 
2014
Kisah seorang penulis lagu 'Nyamanlah Jiwaku' atau 'It is Well With My Soul' yaitu H. G. Spafford. Dia bersama istri dan keempat putrinya merencanakan mengunjungi Eropa dari benua Amerika Serikat. Tetapi tepat sehari sebelum dia berangkat dia harus menyelesaikan urusan dagang sehingga ia membatalkan perjalanannya dan meminta istri dan keempat putrinya untuk pergi ke Eropa.

Suami yang Tidak Mau Bekerja

Bulan: 
November
Tahun: 
2014
Seyogianyalah seorang suami bekerja untuk menafkahi keluarganya tetapi sayangnya ada sebagian suami yang tidak mau bekerja. Sudah tentu hal seperti ini menciptakan masalah tersendiri. Apakah yang harus diperbuat istri bila ini terjadi pada keluarganya?

Welcome Desember 2014

Kita sudah hampir tiba di penghujung tahun 2014 yang kurang sebulan lagi. Adapun beberapa judul baru yang bisa dinikmati adalah sbb.:

Melampaui Efisiensi

Bulan: 
Oktober
Tahun: 
2014
Kita hidup di era efisiensi. Kata efisiensi mengandung arti melakukan atau menghasilkan sebanyak mungkin dengan tenaga dan waktu sesedikit mungkin. Segala perencanaan yang kita buat didasarkan atas hukum efisiensi.

Welcome November 2014

Baru saja kita memeringati Hari Sumpah Pemuda yaitu pada setiap tanggal 28 Oktober. Kita bersyukur untuk pelantikan presiden R.I. ke-7 yaitu Ir. Joko Widodo dan wakilnya Bp. H.Yusuf Kalla dan juga terpilihnya serta pelantikan 34 orang menteri Kabinet Kerja yang telah berlangsung.

Kini kita sudah memasuki bulan yang ke-11 dari tahun 2014. Beberapa judul yang ada hubungannya dengan masalah hidup dan pengembangan diri a.l. :

Budaya Otonomy Versus Budaya Kelompok

Beberapa hari yang lalu saya menerima surat dari lembaga pemerintah Belanda yang isinya mengatakan bahwa semua orang yang berusia di atas 18 tahun yang tinggal di Belanda diharapkan memberi informasi kepada lembaga pemerintah apakah bersedia mendonorkan organ tubuhnya ketika meninggal.

Halaman

Berlangganan Front page feed