Makna Kesepadanan
Berita Telaga
Edisi No. 29 /Tahun III/ Januari 2007/
Diterbitkan oleh Lembaga Bina Keluarga Kristen (LBKK)
Sekretariat: Jl. Cimanuk 58 Malang 65122 Telp./Fax.:0341-493645 Email: telaga@indo.net.id
Website: http://www.telaga.org Pelaksana: Melany N.T., Lilik Suharmini
Account : BCA Cab. Malang No. 011.1658225
MAKNA KESEPADANAN
Sebelum membahas arti sepadan saya akan menguraikan terlebih dahulu beberapa hal yaitu:
- Kesepadaan tidak identik dengan kesama-an.
- Kesepadanan tidak identik dengan penji-plakan, maksudnya adalah salah satu pihak menanggalkan dirinya dan menjadi seperti yang diharapkan pasangannya. Penjiplakan ini tidak akan berlangsung lama.
Yang dimaksud dengan sepadan adalah keco-cokan bukan sama. Cocok artinya :
- Kita cocok dengan karakternya dan bisa menerima gaya hidupnya.
Maksudnya cocok dengan karakternya, kita tidak merasa bahwa karakternya itu mengganggu kita, menyusahkan kita, menghalangi kita tapi justru menganggap karakternya sedikit banyak saling membantu, saling meleng-kapi dengan karakter kita. - Kita melihat bahwa gaya hidupnya itu sesuatu yang bisa kita terima,
artinya kita bisa hidup bersama dia dengan gaya hidup yang seperti itu.
Cocok mengandung dua cakupan yaitu:
- Dari segi karakter
- Segi gaya hidup
Dr. Archibald Hart, mantan dekan Fakultas Psikologi di Fuller Seminary - California mengemukakan teorinya bahwa dua orang yang menikah sesungguhnya memulai pernikahan dengan ketidakcocokan. Dengan berjalannya waktu masing-masing belajar mencocokkan diri akhirnya berhasil hidup harmonis.
Yang dimaksud dengan perkataan beliau adalah kalaupun cocok itu berarti:
- Cocok untuk hal-hal tertentu, yang lain-lainnya belum tergali, belum tereksplorasi karena memang belum hidup serumah.
- Kecocokan itu masih bersifat dangkal, setelah menikah baru sadar dalam-dalamnya dan barulah terlihat bahwa dia tidak cocok dengan pasangannya. Pernikahan menjadi wadah untuk memu-liakan Tuhan, bukan memalukan Tuhan. Ini sedikit banyak akan menolong pasang-an kita bekerja keras, untuk menyesuaikan diri mengharmoniskan hubungan mereka. Karena mereka sadar pernikahan adalah salah satu hal yang mereka bisa persembah-kan kepada Tuhan untuk memuliakanNya, bukan untuk memalukan nama Tuhan.
- Kesepadanan berarti juga kita akan menerima pertolongan pasangan kita agar kita menjadi orang yang lebih baik. Karakter pasangan kita yang mungkin berbeda dari kita, gaya hidup pasangan kita yang juga berbeda dari kita akan Tuhan pakai untuk mem- bentuk kita, sehingga pada akhirnya kita menjadi orang yang lebih baik.
Tidak ada akhirnya kalau kita mencari kecocokan terus-menerus, namun salah satu prinsip yang langsung bisa kita ingat adalah Galatia 5 : 22 dan 23 yaitu buah Roh Kudus. Apakah pasangan kita memiliki karakter Roh Kudus. Nah, kalau dia bisa melakukan dan mempunyai ciri-ciri itu, kita akan cukup aman bersama dengan dia karena kita tahu dia adalah seseorang yang dikuasai Roh Kudus.
oleh Pdt. Dr. Paul Gunadi
MENGENAL LEBIH DEKAT
Radio Swara Bona Pasogit (BONAPIT) FM. di Tarutung, Sumatera Utara telah bekerja sama sejak bulan Nopember 2005. Telaga disiarkan hampir tiap hari dalam satu minggu yaitu mulai hari Senin s/d Sabtu pukul 09.30 WIB. Radio ini mengudara pada frekuensi 91,1 MHz. dan menjangkau para pendengar di sekitar Tarutung (+/- 60 km).
Sejak kecil anak perempuan tidak menerima kasih sayang ibu. Ia akan bertumbuh dengan kekosongan, dengan perasaan tidak berharga, dan cenderung akan mencari perasaan bernilai itu dari sumber lain.
Ia pun akan mencari-cari tempat di mana ia bisa menunjukkan dirinya sebagai seseorang yang bernilai.
KEUANGAN
Pemasukan bulan ini: | |
Hasil penjualan kaset/CD dan booklet | Rp. 1.284.000,00 |
Sumbangan dari : | |
Bp. Gunawan S | Rp. 100.000,00 |
Shepherd of Your Soul | Rp. 10.000.000,00 |
Total pemasukan sebesar | Rp. 11.384.000,00 |
Pengeluaran TELAGA bulan ini | Rp.5.196.397,00 |
DOAKANLAH
Bersyukur di awal tahun 2007 ada 1 radio baru di Tobelo, Halmahera Utara yang bersedia menyiarkan program TELAGA. Nama radio tersebut adalah Syallom FM.
Doakan untuk Sdri. Lortha dalam proses membuat artikel untuk diterbitkan oleh Metanoia Publishing pada tahun 2007 ini.
Bersyukur untuk acara Workshop & Seminar tentang "Sexual Brokenness" yang diadakan oleh Malang Youth Centre, pada tgl. 17 Januari 2006 di Hotel Gajah Mada - Malang. Telaga pada kesempatan tersebut telah menjual CD dan booklet serta beberapa buku tentang masalah seks.
Doakan untuk Tim Rekaman yang sudah dimulai lagi dalam bulan ini, bersama Ibu Vivian Soesilo sebagai 'resource person'.
Doakan untuk Ibu Lusiana Kuswandhi (istri Pdt. Daniel Sutrisno) yang masih menjalani kemoterapi di Surabaya.
Doakan untuk Ibu Lilik Suharmini yang akan mencoba menjajagi kemungkinan kerjasama dengan salah satu radio di Flores Barat.
JUDUL KASET/CD TERBARU
T217 | Mengendalikan Diri Sejak Dini |
Menyatakan Kasih Kepada Anak | |
T218 | Memelihara Rutinitas dalam Keluarga |
Kecanduan Internet | |
T219 | Pengakuan akan Kelemahan Diri |
Seni Memberi | |
T220 | Sulitnya Mengampuni Orang Lain |
Sulitnya Mengampuni Diri Sendiri | |
T221 | Perilaku Tindak Kekerasan |
Korban Tindak Kekerasan |
JUDUL BOOKLET TERBARU
- Pernak-Pernik Perjodohan
- Mencintai dan Berpacaran
- Membentuk Anak Perem-puan Menjadi Wanita Dewasa
- Pertengkaran: Bumbu atau Racun dalam Keluarga ?
- Membentengi Pernikahan
- Tertawa dan Menangis Bersama Anak
- Kasih Sejati
Dapatkan booklet tersebut di Toko Buku Metanoia, Toko Buku Gunung Agung dan Toko Buku Gramedia di seluruh Indonesia.
TELAGA MENJAWAB
Tanya:
Aku sekarang di Korea, sedang istriku di Indonesia. Telah lama kami berpisah dan pernah memutuskan cerai 3 tahun yang lalu karena istriku berselingkuh (secara jujur dia mengakuinya).
Sekarang dia ingin kembali kepadaku karena kebutuhan materi, namun dia tak menjanjikan pasti menungguku untuk pulang. Apa yang harus saya lakukan agar keluargaku dapat kembali seperti dulu ?
Jawab
Sudah tentu alasan untuk bersatu kembali yang didasari unsur kebutuhan materi bukanlah alasan yang tepat. Namun sebelum mengatakan "tidak", sebaiknya anda melanjutkan hubungan ini lewat surat. Lihatlah dengan seksama apakah istri memang sungguh menyesali perbuatannya atau tidak. Tanyakan, apakah yang menyebabkannya jatuh ke dalam dosa perzinahan itu dan apakah pelajaran yang telah dipetiknya dari kejatuhannya itu.
Tanyakan juga apakah yang menjadi pengharapannya pada Anda ?
Dengan kata lain, Anda berdua perlu menginstrospeksi diri kalau-kalau ada hal-hal dalam pernikahan yang perlu diperbaiki. Lepas dari semuanya, Anda dan istri mesti hidup dalam takut akan Tuhan. Tatkala kita terlepas dari takut akan Tuhan, kita mudah tergelicir dan jatuh ke dalam dosa.
TIPS
Hal Sederhana yang bisa jadi Olahraga
Tak semua orang senang dengan olahraga. Apalagi kalau kita termasuk salah seorang yang cukup sibuk, olahraga tak bedanya seperti pemborosan waktu saja. Sementara itu disisi yang lain, kita membutuhkan tubuh yang sehat dan sistem metabolisme yang berjalan dengan normal. Bagaimana menyikapi hal ini ? Olahraga tak harus ikut sebuah club, tak selalu berpakaian sport, hal-hal sederhana yang rutin kita lakukan bisa jadi olehraga yang sangat bermanfaat bagi kita.
- Gunakan tangga daripada elevator. Bagi beberapa orang mungkin ini tindakan bodoh, tapi cobalah tetapkan aturan bagi diri Anda sendiri bahwa setiap kali Anda turun naik kantor yang kurang dari lima lantai, anda memilih menggunakan tangga untuk membakar lemak anda.
- Jangan manjakan diri Anda dengan motor atau mobil jika berpergian ke tempat yang dekat. Semisal saja Anda pergi ke pasar yang jaraknya tak begitu jauh dari rumah Anda. Mengapa tidak mencoba untuk berjalan kaki atau bersepeda sambil menikmati pemandangan yang menakjubkan ?
- Suka pergi ke mal ? Kalau perlu parkirlah mobil Anda di tempat yang paling ujung. Lemak Anda akan sedikit terbakar di saat Anda berjalan dengan penuh bersemangat ke tempat tujuan Anda.
- Sambil nonton televisi di rumah, naiklah sepeda stasioner atau gunakan treadmill. Lakukan sit-up saat teve sedang iklan, tayangan iklan pun tak lagi menyebalkan.
- Tak ada salahnya sambil mengerjakan setiap tugas ringan di rumah, Anda memakai pemberat tangan dan kaki.
- Mengapa tak sesekali Anda berjalan-jalan di seputar kompleks rumah Anda dengan orang yang Anda kasihi ? Anda bisa melakukannya bersama pasangan Anda atau dengan anak-anak Anda. Selain menciptakan hubungan yang makin dekat, ini membuat tubuh Anda menjadi lebih bugar daripada waktu sebelumnya.
- Bangunlah lima belas menit lebih awal dari biasanya. Bukan untuk olahraga berat atau untuk latihan menurunkan badan yang menjemukan. Hanya seka-dar berjalan atau berlari-lari kecil di tempat, menggerak-gerakkan badan atau melakukan beberapa gerakan sederhana yang bisa membuat Anda berkeringat. Sisihkan lima belas menit setiap hari dan ini akan memberi efek positif bertahun-tahun bagi Anda.
- Melakukan saran-saran praktis dari nomor satu sampai tujuh, lama kelama-an mungkin akan menimbulkan minat Anda terhadap olahraga. Jangan biar-kan keinginan ini mati. Cepatlah berga-bung dengan salah satu club olahraga yang Anda suka dan belajarlah mencintai olahraga.
* Dikutip dari Cakrawala edisi Oktober 2004
WORKSHOP & SEMINAR
Pada hari Rabu, tanggal 17 Januari 2007, Malang Youth Centre yang diketuai oleh Bp. Isak Timotius, M.K. telah menyeleng-garakan WORKSHOP dan SEMINAR "Sexual Brokenness" dengan pembicara dari Living Waters Canada, yaitu Toni Dolfo Smith. Acara diadakan di Hotel Gajah Mada Graha, Jl. Dr. Cipto 17 Malang. Workshop diadakan pada pagi hari, mulai pk.09.00 - 12.00 dengan tema
dengan sasaran para hamba Tuhan,
Konselor, Mahasiswa Konseling, staf Lembaga/ Organisasi dan Konselor Awam. Hadir kira-kira 85 orang. Acara dilanjutkan pada sore hari dengan Seminar dengan tema "Pengharapan akan Pemulihan : Kerusakan Seksual dan Relasi yang Retak", sasarannya untuk umum dan orang-orang yang sedang bergumul. Seminar ini dihadiri oleh kira-kira 130 orang.
- Log in dulu untuk mengirim komentar
- 4708 kali dibaca